Close Menu
Blog LapakgamingBlog Lapakgaming
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok
    Blog LapakgamingBlog Lapakgaming
    • Games
      • Mobile Legends
      • Free Fire
      • Honor of Kings
      • Genshin Impact
      • PUBG Mobile
      • Valorant
      • Game Lainnya
    • Esports
    • Tech
    • Event
    • About Us
    TOP-UP
    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Mobile Legends
    • Free Fire
    • Honor of Kings
    • Genshin Impact
    • PUBG Mobile
    • Roblox
    • Honkai Star Rail
    • Ragnarok
    • Valorant
    Blog LapakgamingBlog Lapakgaming
    Home » Game Lainnya » Tier List Limbus Company 2025 Terbaru, Siapa Saja Identity Terkuat?
    Game Lainnya

    Tier List Limbus Company 2025 Terbaru, Siapa Saja Identity Terkuat?

    By Aqida Widya Kusmutiarani11/12/2025No Comments5 Mins Read
    Facebook Twitter LinkedIn WhatsApp Email Telegram
    Tier List Limbus Company terbaru
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Email Telegram WhatsApp

    No key points have been set for this post.

    Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

    Tier list Limbus Company selalu menarik dibahas karena setiap pembaruan bisa menghadirkan identity baru yang langsung mengubah meta permainan. Sejak dirilis global pada 26 Februari 2023 oleh Project Moon, game gacha bergaya simulasi dan aksi RPG ini cepat populer berkat tema yang unik, cerita yang kuat, dan karakter Sinners yang punya kemampuan berbeda-beda. 

    Sebagai Dante, kamu perlu menyusun strategi dan memilih identity paling efektif untuk menghadapi tantangan, seperti Main Story, Luxcavation, hingga Mirror Dungeon. 

    Nah, di artikel ini, kita akan membahas Limbus Company Identity tier list terkuat. Siapa saja yang masuk peringkat atas? Yuk, simak!

    Daftar Isi

    Toggle
    • Limbus Company Tier List Terbaru
      • Tier SS
      • Tier S
      • Tier A
    • Cara Melakukan Reroll di Limbus Company

    Limbus Company Tier List Terbaru

    Berikut adalah Limbus Company tier list terbaru yang dirangkum berdasarkan performa Identity di berbagai mode permainan. Mulai dari Tier SS hingga Tier A, daftar ini dapat membantu menentukan Identity terbaik untuk diprioritaskan.

    LIMBUS COMPANY
    MLBB
    FF
    PUBG
    game lainnya…

    Tier SS

    Tier SS berisi Identity yang paling kuat dan sangat berpengaruh di meta saat ini. Mereka punya damage tinggi, efek status yang stabil, serta fleksibilitas tinggi sehingga cocok digunakan di berbagai mode permainan, termasuk pertarungan boss dan konten berdurasi panjang.

    • [Jeong’s Office Rep] Ishmael: Ahli Tremor dan Sinking dengan kinerja sangat baik, terutama saat menghadapi boss yang membutuhkan damage konsisten.
    • [The Prince of La Manchaland] Meursault: Pengguna Bleed dan Rupture dengan peningkatan damage yang sangat besar.
    • [The Thumb East Capo IIII] Meursault: Menggabungkan Burn, Tremor, dan Ammo sehingga bisa berperan sebagai DPS serbaguna.
    • [The Lord of Hongyuan] Hong Lu: Mengandalkan Poise dan Haste untuk menghasilkan serangan cepat dan kuat.
    • [Heishou Pack: Mao Branch Adept] Faust: Spesialis Rupture dan Poise yang stabil dan efektif untuk pertempuran panjang.
      [The Manager of La Manchaland] Don Quixote: Pengguna Bleed dengan peningkatan damage yang sangat baik di kelasnya.
    • [Wild Hunt] Heathcliff: Petarung berbasis Sinking dengan serangan bertubi-tubi yang cepat menguras HP musuh.
    • [Lobotomy E.G.O: Sword Sharpened with Tears] Rodion: Tank yang menarik aggro dengan kombinasi Charge dan Sinking, memberikan daya tahan serta tekanan besar pada musuh.
    Baca juga  Wuthering Waves We Who See the Stars Resmi Rilis Desember 2025, Ini Detail Update 3.0 dan Fitur Barunya

    Tier S

    Promo Voucher Game

    🔥Promo Khusus buat Kamu Ada di Sini🔥

    Identity di Tier S tetap sangat kuat dan efektif, terutama jika digunakan dengan komposisi tim yang sesuai. Meskipun tidak sekuat Tier SS, mereka masih memberi kontribusi besar di berbagai mode permainan dan sering menjadi pilihan andalan banyak pemain.

    • [Full-Stop Office Fixer] Heathcliff: Poise dan Haste yang ia miliki sangat membantu gaya bermain agresif dan cepat.
    • [Full-Stop Office Rep] Hong Lu: Bind dan Fragile membuatnya efektif sebagai debuffer yang membantu meningkatkan damage tim.
    • [Molar Boatworks Fixer] Ishmael: Salah satu pengguna Tremor terbaik, cocok untuk tim yang mengandalkan damage berkelanjutan.
    • [Heishou Pack: Si Branch] Gregor & Rodion: Keduanya unggul dalam menghasilkan Rupture secara cepat dan konsisten.
    • [Heishou Pack: Mao Branch] Outis: Ahli Tremor yang cocok untuk dungeon panjang atau pertarungan dengan banyak wave.
    • [Firefist Office Survivor] Gregor: Burn dealer yang kuat dengan daya tahan baik, sehingga stabil di pertempuran panjang.
    • [Devyat’ Assoc. North Section 3] Rodion: Pengguna Rupture dengan mobilitas tinggi yang efektif untuk menguras HP musuh perlahan namun pasti.

    Tier A

    Identity di Tier A berada sedikit di bawah Tier S, tetapi tetap sangat direkomendasikan, terutama untuk pemain baru. Mereka mudah digunakan, punya damage yang stabil, dan tetap efektif di banyak mode permainan. Berikut daftarnya:

    • [Night Awls Capitano] Gregor: Memiliki Tremor dan Bleed yang mudah diaktifkan.
    • [Ardor Blossom Star] Faust: Salah satu Burn dealer paling stabil dan mudah dipakai.
      [Dawn Office Fixer] Sinclair: Cocok untuk tim yang berfokus pada Burn.
    • [The One Who Shall Grip] Sinclair: Menggabungkan Burn dan Bleed sehingga menghasilkan damage kuat.
    • [Heishou Pack: You Branch] Sinclair: Pengguna Rupture yang andal dan efektif untuk menghadapi musuh cepat.
    • [N Corp. E.G.O:: Fell Bullet] Yi Sang: Poise user dengan serangan cepat dan efisien.
    • [W Corp. L3 Cleanup Agent] Ryoshu: Spesialis Charge yang semakin kuat saat pertarungan berlangsung lama.
    • [Edgar Family Chief Butler] Ryoshu: Poise dan Haste yang ia miliki sangat mendukung kombo serangan.
    • [The Barber of La Manchaland] Outis: Memiliki Bleed yang stabil dan aman digunakan di berbagai konten.
    • [Magic Bullet] Outis & [Wuthering Heights Butler] Faust: Keduanya punya damage konsisten dan mudah digunakan.
    • [MultiCrack Office Fixer] Heathcliff: Cocok untuk pemain baru dengan damage stabil dan gaya bermain sederhana.
    Baca juga  Cara Membuka Situs yang Diblokir dengan BlockAway, Gampang Banget!

    Cara Melakukan Reroll di Limbus Company

    Melakukan reroll di Limbus Company cukup mudah, terutama di versi mobile. Reroll berguna untuk mendapatkan Identity atau E.G.O terbaik sejak awal permainan. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

    • Buka Limbus Company dan pilih “Sign in as a guest” untuk masuk tanpa membuat akun permanen.
    • Download patch awal, lalu tekan tombol skip di pojok kanan atas supaya prosesnya lebih cepat.
    • Ambil hadiah pra-registrasi dari menu mail dalam game. Hadiah ini biasanya berisi item untuk melakukan gacha.
    • Masuk ke tab “Extract” dan lakukan gacha di banner Welcome Extract, Gregor, dan Standard Extract.
    • Kalau hasilnya belum sesuai keinginan, buka menu settings, masuk ke “Account”, lalu pilih “Close Account” untuk memulai ulang dari awal.

    Dengan cara ini, kamu bisa mengulang proses gacha sampai mendapatkan karakter yang kamu inginkan.

    Itu dia pembahasan tentang tier list Limbus Company dan cara reroll untuk membantu kamu memulai permainan dengan lebih baik. Selamat mencoba!

    LIMBUS COMPANY
    MLBB
    FF
    PUBG
    game lainnya…
    Share. Facebook Twitter LinkedIn WhatsApp Email Telegram
    Aqida Widya Kusmutiarani

    SEO Content Writer dengan pengalaman lebih dari 2 tahun dalam penulisan digital, khususnya di topik seputar game seperti Free Fire, Mobile Legends, dan Honor of Kings. Saat ini, saya fokus menulis konten SEO-friendly yang informatif dan engaging, dengan Honkai, Honor of Kings, dan Free Fire sebagai game favorit saya.

    Related Posts

    iQIYI Premium Termurah! Ini Harga, Paket, dan Cara Langganannya

    27/01/2026

    Daftar Karakter Arknights Endfield Lengkap Semua Operator, Role, dan Jenis Damage

    23/01/2026

    Game Theotown: Panduan Lengkap Cara Main, Gameplay, dan Kode Redeem Terbaru

    15/01/2026
    Leave A Reply Cancel Reply

    Artikel terbaru

    Mengenal Poki Games Roblox, Platform Game Gratis yang Praktis

    29/01/2026

    Jadwal MLBB x KOF Resale 2026: Skin, Tanggal Rilis, dan Misi

    28/01/2026

    Mystery Shop FF x JJK “Nobara”: Bocoran Bundle, Jadwal Rilis, dan Hadiah Lengkap

    28/01/2026
    MAU TOP UP APA?
    MLBB

    Free Fire

    Genshin Impact

    Koin Tiktok Gift Card

    Honkai Star Rail

    Bigo Live

    Steam Wallet

    Lineage2M

    Valorant

    Free Fire Max

    Berita dan artikel game menarik hanya di Lapakgaming. Temukan informasi terkini dan guide terlengkap dari game-game populer seperti Mobile Legends, Free Fire, Genshin Impact, dan sebagainya.

    Facebook X (Twitter) Instagram TikTok RSS
    Promo Lapakgaming

    Lucky Box Bigo Live: Kesempatan Dapetin 2.000 Diamond! ✨

    09/01/2026

    Treasure Box Poppo Live: Kesempatan Dapetin 450.000 Coins! ✨

    09/01/2026
    Lapakgaming Overseas Blogs

    Malaysia, Philippines, Singapore, USA

    Other Trusted Top Up Platforms

    Joytify US, Joytify Brazil, Itemku

    © 2025 PT. Global Digital Indokreasi - All Rights Reserved.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.