Cara dapat bundle Criminal Free Fire 8th Anniversary menjadi salah satu keyword yang paling dicari para Survivor. Wajar saja, karena di ulang tahun ke-8 Free Fire yang mengusung tema Infinity & Celebration, Garena menghadirkan berbagai kejutan spesial.
Mulai dari skin senjata yang keren, event seru, sampai bundle eksklusif yang bikin tampil makin stylish di medan pertempuran. Namun, di antara semua hadiah menarik itu, ada satu yang paling mencuri perhatian, yaitu bundle Criminal Free Fire 8th Anniversary edisi emas!
Dengan tampilan yang mewah dan elegan, bundle ini jadi incaran utama yang sayang banget kalau sampai terlewat. Penasaran bagaimana cara mendapatkannya? Yuk, simak selengkapnya di artikel ini!
Cara Dapat Bundle Criminal Free Fire 8th Anniversary

Bundle Criminal Free Fire 8th Anniversary resmi hadir di server Jumat, 4 Juli 2025. Untuk kamu yang ingin mendapatkannya, langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Login ke dalam game Free Fire
- Masuk ke menu LUCK ROYALE
- Pilih tab TOP CRIMINAL GOLDEN
- Lakukan gacha dengan opsi harga:
- 1 SPIN seharga 9 Diamond
- 5 SPINS seharga 39 Diamond
Kamu bisa terus melakukan spin sampai mendapatkan Criminal (Golden) Bundle, yang jadi hadiah utama dalam event ini.
Sistem gacha ini memberikan peluang besar untuk memperoleh bundle eksklusif tersebut. Kalau belum langsung dapat, tenang saja karena setiap spin juga berkesempatan mendapatkan Golden Criminal Token yang bisa kamu kumpulkan dan tukarkan nanti.
Untuk mendapatkan bundle Criminal Free Fire 8th Anniversary, kamu perlu mengumpulkan total 300 Golden Criminal Token. Ada juga hadiah menarik lainnya yang bisa kamu incar, yaitu Top Criminal Ghost dengan tampilan yang sangar dan penuh aura misterius.
Bundle keren ini bisa kamu tukarkan dengan 275 token. Jadi, pastikan kamu kumpulkan token sebanyak-banyaknya, ya!
Gameplay Baru di FF 8th Anniversary

Di anniversary FF yang ke-8 ini, Garena tidak hanya menghadirkan bundle langka dan hadiah menarik saja, tapi juga membawa pembaruan gameplay yang seru di dua mode utama Free Fire.
Di mode Battle Royale (BR), permainan dimulai dengan kemunculan Infinity Train, kereta melayang yang bergerak melintasi semua dropzone. Di peta, kamu juga bisa menemukan 8 stasiun Infinity Ring yang memungkinkanmu naik kereta menuju pulau terapung.
Di sana, kamu bisa bertarung untuk mendapatkan salah satu dari 4 Infinity Item spesial, yaitu:
- Infinity Gloo Maker: Gloo Wall tanpa batas selama 15 detik
- Infinity Inhaler: Untuk memulihkan HP dan EP
- Infinity Revival Card: Untuk hidup kembali lengkap dengan gear
- Infinity Chip: Untuk meningkatkan damage senjata sebesar 15%.
Sementara itu, di mode Clash Squad (CS), ada dua pembaruan spesial ulang tahun. Kamu bisa memilih satu dari tiga Infinity Item di awal ronde, yaitu Gloo Maker, Inhaler, atau buff senjata yang bisa digunakan setelah mengumpulkan poin tertentu.
Lalu, di round ke-3, akan muncul Infinity Train spesial yang membawa kejutan seperti:
- Buff Express: Drop peningkat kecepatan, healing, dan damage
- Weapon Express: Air Drop berisi senjata eksklusif
- Gloo Wall Express: Menjatuhkan banyak Gloo Wall sekaligus
Fitur Baru FF Infinity & Celebration

Untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-8, Free Fire menghadirkan sebuah fitur inovatif yang belum pernah ada sebelumnya, yaitu lobi kereta yang bisa kamu personalisasi sepenuhnya.
Lewat fitur ini, kamu diberi kebebasan untuk mengubah tampilan kereta sesuai gayamu, mulai dari memilih tema skin, menampilkan rekam jejak prestasi dalam game, hingga menambahkan efek visual khusus yang bikin suasana makin hidup.
Lebih menarinya lagi, ada juga sentuhan teknologi AI yang bisa menyulap outfit karakter kamu menjadi inspirasi desain kereta. Hasilnya, setiap kereta punya tampilan yang unik dan terasa lebih personal, pas banget buat merayakan momen spesial 8th Anniversary ini dengan gaya yang beda dari biasanya.
Itu dia cara dapat bundle Criminal Free Fire 8th Anniversary yang bisa kamu coba. Dapatkan bundle Criminal edisi emas yang super langka dan rasakan gameplay baru yang seru!