Pencinta game MMORPG pasti sudah mengetahui info satu ini. Yap, Dragon Nest Rebirth of Legend versi Mobile sudah resmi rilis secara global pada 28 April 2025. Kini, semua pemain di seluruh dunia sudah bisa menikmati game legendaris satu ini.
Game yang digadang-gadang akan membawa berbagai fitur Dragon Nest versi PC ini telah menambahkan Bahasa Indonesia ke dalam opsi teks in-game. Sebelum kamu mulai bermain gamenya, coba cek dulu ulasannya berikut ini.
Gameplay Dragon Nest: Rebirth of Legend
Bila kamu pemain game PC Dragon Nest, tentu nggak akan asing lagi dengan gameplay dan sistem yang hadir di dalam game mobile terbaru 2025 satu ini.
Dragon Nest: Rebirth of Legend (DN: Rebirth of Legend) merupakan game action mobile MMORPG yang membawa kembali keseruan petualangan dari game PC Dragon Nest.
Eyedentity Games selaku developer mengajak player merasakan alur cerita orisinal Dragon Nest dengan kembali berpetualang ke benua Altaria. Termasuk melawan para boss yang ikonis seperti, Minotaur, Hellhound, Sea Dragon, dan Scorpion Lion.
Bukan hanya membawa karakter dan visual dari game pendahulunya, berbagai sistem dan fitur yang menambah sensasi saat bermain DN mobile juga akan kamu rasakan. Mulai dari pertarungan non-locking, sistem Pet yang bisa jadi asisten selama perjalananmu, hingga sistem Class yang bisa ditingkatkan.
Size dan Link Download Dragon Nest Rebirth of Legends
Tak perlu khawatir ponsel kamu akan ngelag saat bermain game DN mobile. Pasalnya, game keluaran Korea Selatan ini hanya berukuran 1 GB saja!
Buat kamu yang sudah nggak sabar ingin segera menjajal permainan di DN: Rebirth of Legend bisa langsung download lewat link berikut:
- Play Store: Link download DN Rebirth of Legend Android
- Size: 1 GB
- App Store: Link download DN Rebirth of Legend iPhone iPad
- Size: 1.4 GB
Fitur dan Sistem Dragon Nest Rebirth of Legends

Bagi kamu yang sudah tamat bermain Dragon Nest di PC tentu akan merasa familier dengan sistem dan fitur yang ada di dalam game mobile satu ini. Namun, tentu saja bergame game MMORPG di PC dan Mobile akan memberikan pengalaman yang berbeda, dong.
Sistem Pertarungan Non-Locking yang Intens
Dragon Nest menjadi salah satu game MMORPG yang pasti menjadi favorit buat gamers anti-auto, alias lebih suka bertarung secara manual. Sistem combat non-locking khas Dragon Nest bakal hadir ke dalam versi Rebirth of Legend Mobile ini.
Sistem non-locking alias manual ini membuat kamu harus mengerahkan semua serangan dan Skill, bisa menghindari musuh dengan lebih leluasa, serta bisa mengeksplor gaya bertarung lebih bebas.
Pertempuran PvP Real-Time
Ada juga sistem arena PvP secara real-time yang akan menguji kemampuan pemain dalam bertarung. Hadirnya sistem ladder jadi salah satu kunci untuk mengembangkan taktik dan Skill secara adil.
Dungeons dan Boss Klasik
Kamu akan kembali menjelajahi dungeon-dungeon ikonik yang sebelumnya hadir di Dragon Nest, mulai dari Minotaur, Hellhound, Scorpion Lion, dan Sea Dragon. Ada Dungeon maka pasti ada Boss yang harus ditaklukkan. Kalahkan Boss klasik yang akan menguji Skill kamu serta kerja sama antar Guild.
Adanya Mount dan Pet sebagai Assist Player
Hadirnya berbagai pilihan Mount dan Pet khas game PC Dragon Nest juga diadopsi ke dalam sistem Dragon Nest Rebirth of Legend, lho. Kamu bisa membeli Mount yang keren dan berguna untuk membantu dalam berpindah tempat.
Selain itu, ada juga Pet yang bisa kamu dapatkan secara gratis lewat Quest atau membelinya secara khusus. Kedua sistem ini akan sangat berguna saat combat atau menyelesaikan misi.
Sistem Trading dan Guild
Trading alias perdagangan item antar pemain juga tidak dihilangkan sebagai salah satu ciri khas game MMORPG. Fitur Guild di dalam game membuat kamu bisa berinteraksi dan bekerja sama dengan pemain lain dalam menghabisi boss.
Daftar Job atau Kelas di Dragon Nest Rebirth of Legend

Saat ini, ada empat kelas utama yang tersedia di Dragon Nest Rebirth of Legends, yaitu Warrior, Archer, Sorceress, dan Cleric. Setiap kelas atau Job pasti memiliki Skill dan gaya bermain yang berbeda-beda. Hal ini membuat para pemain bisa menemukan kelas yang sesuai dengan keinginan mereka.
Kelas Warrior
Warrior jadi opsi buat mereka yang suka combat dengan gaya melee, sangat cocok kalau kamu punya gameplay menyerang selama pertandingan.
Kelas ini punya stat bertahan yang bagus serta bisa memberikan Damage yang tergolong menyakitkan. Combo-nya pun sangat mudah dipelajari dengan Skillset cukup bisa diandalkan untuk berbagai situasi.
Terdapat dua Job turunan yang bisa kamu pilih, yakni Swordsman atau Mercenary. Kedua job ini cocok banget buat PvE dan PvP. Bisa dibilang, kelas Warrior jadi salah satu kelas yang lengkap.
Archer
Kalau kamu lebih menyukai tipe permainan dengan serangan cepat, bebas bergerak, serta menghindari musuh maka bisa pilih kelas Archer, dengan opsi kelas turunan Bowmaster atau Acrobat.
Combat PvP menjadi ranah pertarungan yang sangat disukai oleh kelas Archer ini. Selain memiliki kemampuan serangan yang cepat dan menjaga jarak dari musuh, Archer bisa memberikan variasi Damage yang cukup besar.
Salah satu kekurangan dari kelas Archer adalah lemah bila harus berhadapan dengan musuh yang tanky. Oleh sebab itu, memilih partner yang tanky seperti Warrior bisa jadi strategi yang tepat.
Sorceress
Sesuai namanya, job Sorceress atau Mage bisa mengeluarkan Magic Damage kepada musuhnya. Bukan hanya musuh yang ditargetkan saja, tetapi akan mengenai banyak musuh dalam waktu bersamaan.
Kemampuan AoE dari kelas ini bisa membuat musuh merinding, lho. Namun, kelemahan terbesar dari kelas Mage adalah stat durability dan endurance yang rendah. Hal ini tentu membuat pemain dengan kelas Mage cepat kehabisan energi.
Selain positioning yang tepat, kunci menggunakan Mage adalah menguasai Skill set-nya serta menyandingkannya dengan kelas yang lebih kuat. Elemental Lord dan Force User menjadi opsi kelas turunan dari Sorceress Dragon Nest Rebirth of Legend.
Kelas Cleric
Job Cleric dengan pilihan Paladin atau Priest menjadi kelas terbaik bila kamu ingin berperan menjadi Support. Kelas ini hadir dengan berbagai Skill yang akan berguna bagi tim, mulai dari healing, memberikan buff kepada rekan tim, hingga debuff pada lawan.
Kehadiran Cleric sangat diperlukan saat PvP team play serta pertarungan dalam dungeon. Positioning yang tepat dalam tim menjadi kunci dari keberhasilan Cleric saat bertempur bersama tim. Meski tidak sekuat Warrior atau Archer, tetapi kelas ini hanya akan efektif bila dikuasai oleh pemain pro.
Tips Main DN: Rebirth of Legend untuk Pemula

Setelah mengetahui gameplay, fitur, serta berbagai kelas yang ada di DN: Rebirth of Legend, itu tandanya sekarang waktu bermain. Buat kamu yang masih pemula coba cek dulu beberapa tips biar lebih asyik saat berpetualang di Altaria.
Pilih jenis Job sesuai gaya bermain
Pelajari dulu kelebihan dan kekurangan setiap kelas yang ada di dalam DN: Rebirth of Legend. Kamu bisa memilih kelas yang sesuai dengan gaya bermain dan juga keahlian. Meskipun kamu juga bisa mengganti kelasnya kelak.
Ikuti dan selesaikan semua misi
Salah satu cara agar bisa menaikkan level adalah dengan mengumpulkan EXP dan berbagai material. Nah, kamu bisa mengikuti dan menyelesaikan berbagai misi yang sedang berlangsung agar mendapatkan reward, salah satunya EXP dan rare material.
Beberapa event atau misi yang saat ini bisa kamu ikuti di antaranya:
- Daily Dungeon: berisi beberapa misi berhadiah, seperti menyelesaikan misi di Goblin Borough untuk mendapatkan reward EXP dan bisa masuk ke Level 17.
- Arena: misi ini bisa kamu lakukan sebanyak 1-3 kali dalam sehari.
- Nest: lakukan misi sehari 3 kali untuk mendapat reward peralatan.
- Activity: selesaikan misi hingga mencapai kuota untuk unlock hadiah.
- Limited time event Songkran Festival: ikuti event dan selesaikan misi untuk mendapatkan Pet Elephant dan kostum Songkran Aura.
- Path of Growth: selesaikan misi dari hari 1 – 7 untuk mendapat EXP dan item gratis.
- 7-days Log in: Masuk ke dalam game selama 7 hari berturut-turut untuk mendapatkan reward.
“Racik” item yang tak terpakai
Bila memiliki item yang tidak digunakan, jangan dibuang atau dijual. Kamu bisa meracik dan mengubahnya menjadi item Glory Heraldry dengan menggunakan fitur Item Disassembler.
Pilih Server yang tepat
Seperti yang sudah banyak menduga, DN: Rebirth of Legend akan menghadirkan banyak server mengingat bentuk gamenya yang MMORPG. Oleh sebab itu, sebagai newbie bisa mencoba memilih server dengan anggota yang sedikit terlebih dahulu. Hal ini untuk menghindari anggota server yang terlalu banyak.
Beli Gift dengan bijak
Jika kamu adalah semi F2P yang ingin top-up saat pertama kali bermain game maka sangat dianjurkan untuk membeli First Recharge Gift seharga 1 dollar Amerika.
Gift yang akan berlangsung selama 3 hari ini berisi beragam hadiah, seperti kostum Sweet Autumn Red Costume Set Pack, Pet Magic Kitty, Growth Booster Staff, Small Fatigue potion, dan Heraldry Shard Material.
Bisa dibilang set gift ini sangat layak untuk dibeli karena hanya dengan bermodalkan kurang dari Rp20.000 maka kamu sudah bisa mendapatkan Pet, kostum, dan juga material Heraldry.
Itulah dia ulasan tentang Dragon Nest: Rebirth of Legend yang baru saja rilis secara mobile baik di Play Store atau App Store. Apakah kamu siap berpetualang dan mengalahkan boss di benua Altaria?